Food Garden Jakarta Garden City Resmi Dibuka!

Kamu warga Jakarta dan pecinta kuliner? Ada kabar baik nih!

Apa tuh?

Food Garden di Jakarta Garden City resmi dibuka loh! 

Serius? Iya dong!

Pembukaan Food Garden Jakarta Garden City (dok. sinarharapan.net)

Contoh rumah di salah satu cluster di Jakarta Garden City (dokpri)
Jakarta Garden City adalah hunian one stop living yang berlokasi di Jl. Raya Cakung Cilincing KM 0.5, Jakarta Timur. Mengusung konsep green living karena penuh dengan ruang terbuka hijau (RTH), hunian yang dibangun oleh PT Modernland Realty Tbk. ini menyelenggarakan acara bertajuk "March Fiesta" pada 18-19 Maret 2017. Nah, rangkaian utama dari acara ini adalah diresmikannya berbagai tempat makanan dalam foodcourt yang kece abis bernama Food Garden pada 18 Maret 2017. Enggak usah khawatir soal makanannya, citarasanya dijamin bakalan menggoyang lidah para pengunjung! Saya termasuk salah orang yang beruntung yang dapat mengunjungi dari peluncuran food garden ini.

Bukan Modernland Realty namanya kalau enggak total. Saking totalnya, food center di Jakarta Garden City, Cakung ini dibangun di lahan seluas 1,7 hektar dengan 19 tenant di dalamnya, baik yang mengusung kuliner lokal maupun mancanegara.

19 tenant itu adalah:
1. Ayam Bebek Kremes dan Soto Kudus
2. Depot Karobesi
3. Ayam Goreng Karawaci
4. Daeng Bersaudara Khas Bugis Makassar
5. Nasi Timbel Parahyangan
6. Kedai Bakso'ku
7. Soto Susu JG
8. Cwie Mie Malang
9. Sallero Raso
10. Rumah Rawon
11. Dapur Nyah Rita
12. K&A Restaurant
13. Ramen 38
14. Putra Kenanga
15. Brandt's Atelier
16. Djabrew Cafe
17. Cafe Tok Tong
18. Publika
19. Selera Nusantara

Food garden ini recommended banget buat dikunjungi terutama buat anak muda! Enggak sekedar bisa buat "nongki-nongki" sambil icip-icip makanan yang tersedia di sini, tempat ini juga instagrammable banget karena banyak spot-spot menarik untuk difoto. Jadi cocok banget deh buat generasi kekinian yang up-to-date dan akrab dengan sosial media. Saya pun enggak ketinggalan mengabadikan spot-spot yang instagram abis di sini.
Brandt's tempat makan yang cozy abis! (dokpri)
Tahu Tek-tek, salah satu andalan di Jakarta Food Garden (dokpri)
Selain itu akses untuk mencapai ke tempat ini juga strategis banget. Tinggal naik ojek seharga Rp 10.000 dari Stasiun Cakung, kita pun sudah bisa sampai ke sini. Lokasinya juga berada di dekat tol Tanjung Priok-Bandara Soekarno Hatta. Itu aja? Enggak! Adanya Jalan Tipar yang sudah resmi dibuka membuat jarak antara Jakarta Garden City ke Kelapa Gading deket banget loh. Hanya 3,4 Km atau sekitar 20 menit saja! Kece kan?

Kembali ke laptop! Pada pembukaan Sami Miettinen selaku Presiden Direktur PT Mitra Sindo Sukses, anak usaha dari PT Modernland Realty menuturkan bahwa kegiatan ini dimaksudkan untuk memperkenalkan Food Garden kepada masyarakat dalam rangka menambah wawasan kuliner.  "Segmentasi acara ini juga ditujukan bagi keluarga dan anak muda, maka dari itu dalam acara yang diadakan kami memanjakan” tambahnya.
Untuk memeriahkan acara peluncuran Food Garden, di sini juga disediakan berbagai hiburan yang menarik. Enggak hanya ada pertunjukan musik tetapi juga ada pertunjukan stand up comedy, kids story-telling dan nobar pertandingan sepak bola. Asyiknya lagi, bahkan ada juga pengundian doorprize dengan menukarkan struk minimal harga Rp 50.000! Keren banget kan?

Dengan berbagai keunggulan yang dimiliki, saya rasa pantas jika food garden menjadi tempat pilihan bagi warga Jakarta untuk berburu kuliner seru di Jakarta Garden City sembari menikmati pemandangan di sana.
Ini sesuai dengan ucapan General Marketing dan Sales Jakarta Garden City, yakni Hyronimus Yohanes dalam kata sambutannya. Beliau menuturkan, "Saya/kami berharap nantinya tempat ini bisa membuat warga-warga Jakarta Garden City, juga warga, pemukim, dan karyawan-karyawan yang bekerja di sekitar JGC pada waktu siang datang untuk makan di Food Garden sehingga lokasi ini bisa ramai sambil menunggu AEONS dibuka hingga Oktober tahun ini."

***

Yuk follow akun medsos Jakarta Garden City!
Facebook: Jakarta Garden City
Twitter: @JKT_GardenCity
Instagram: @JakartaGardenCity

Comments